Gapuraning Rahayu Bandung
Sabtu, 26 Oktober 2019
1 Komentar
PO. Gapuraning Rahayu merupakan perusahaan otobus yang berasal dari daerah Ciamis, Jawa Barat. Perusahaan ini bergerak dalam bidang jasa angkutan umum dengan trayek awal Tasikmalaya Cirebon. Lalu bertambah dengan penambahan trayek Banjar Tasikmalaya Cirebon, Purwakarta Karang Pucung Tasikmalaya Jakarta dan masih banyak lagi.
Bus ini juga melayani bus untuk pariwisata di kota Bandung yang beralamat di Jl. PH.H. Mustofa No.100, Padasuka, Kec. Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat.
Adapun armada yang di sewakan :
- Bus kapasitas 49 kursi Mercedes Benz OH 1626 Jetbus 1 Air Suspension dengan konfigurasi tempat duduk 2-2.
- Bus kapasitas 59 kursi Hino R 260 Jetbus 2 dengan konfigurasi tempat duduk 2-3.
Fasilitas
Pada masing-masing bus terdapat fasilitas pendingin udara AC ( Air Conditioner ), LCD TV, DVD player, USB support, full audio Karaoke, Reclining seat, air suspension* ( mercy ), serta di lengkapi dengan *bantal selimut ( by request only ).
Syarat dan ketentuan sewa :
- Jumlah peserta harus sesuai / jangan melebihi kapasitas tempat duduk kendaraan.
- Pemesanan (Booking) harus disertai uang muka minimal 30% dari total harga sewa dan pelunasan paling lambat 5 hari sebelum tanggal pemberangkatan.
- Harga sudah termasuk BBM dan jasa crew.
- Harga belum termasuk tol / parkir, makan, inap, tips crew.
- Pembatalan kurang dari 3 hari sebelum tanggal keberangkatan dikenakan ganti rugi sebesar 100% dari harga sewa.
- Dalam kondisi-kondisi tertentu ( misalnya perjalanan melalui jalan yang membahayakan, jalan kecil, tujuan / route yang tidak sesuai surat jalan dll ) pengemudi berhak menolak ( tidak melanjutkan perjalanan ).
- Selama waktu penyewaan, penyewa harus memelihara kebersihan dan keutuhan kendaraan.
Ketentuan diatas diambil dari situs Gapuraning Rahyu, semoga bisa dijadikan refresi bagi kalian yang mau berwista menggunakan jasa bus ini.
fasilitas busnya lengkap banget gan
BalasHapus